Assalammualaikum Wr.Wb
Saat ini sedang marak sekali orang-orang ingin belajar mengenai cara membuat dan merawat serta menjaga sebuah Website. Untuk keperluan promosing dan berbagi informasi mengenai banyak hal. Hampir semua lini dari kehidupan kita, semua bisa kita temukan di internet. Banyak orang ingin memunculkan mengenai apa saja di internet. Entah untuk keperluan pribadi, kantor, bisnis dan lain sebagainya. Lalu, dimana tempat kursus Website yang terbaik.Yuk, kita cari tahu!
Saya dan Para Usahawan Mandiri
Dalam berbagai kegiatan saya hadir pada berbagai kegiatan untuk mempromosikan dam memperkenalkan berbagai produk-produk yang dihasilkan oleh berbagai pengusaha.
Saya membantu mereka mempromosikan berbagai produk mereka secara online, dengan menulis dan mengulas berbagai prosuk-produk yang telah mereka hasilkan di blog saya.
Selain itu banyak di antara mereka adalah para pengusaha muda yang penuh inovasi dan kreatifitas untuk menjadi wirausahawan yang maju dan mandiri.
Mereka ingin juga memperkenalkan dan mempromosikan produk-produk mereka secara luas dan menjangkau kemana-mana.
Teman-teman saya juga banyak bertanya bagaimana cara membuat dan mengelolah website atau blog tersebut. Dimanakah tempat kursus atau belajar website yang terbaik.
Sebagian teman saya tersebut ingin belajar mengenai website guna untuk mempromosikan barang jualannya. Mereka ingin membuat toko online. Guna melayani dan memenuhi keingin pembeli yang berasal dari mana-mana.
Sebelumnya mereka mmepromosikan produk jualan dan jasanya lewat sosial media, lewat facebook dan instagram. Dengan ban berdagang secara online tersebut.
Ingin juga meningkatkan jangkauan penjualannya agar lebih luas lagi, oleh karena itu mereka ingin mencoba untuk merambah dunia online lebih serius lagi, yaitu lewat media website.
Sebab saat ini semua orang sangat suka berbelanja secara online dan mencari banyak inforamsi mengenai apa saja melalui internet. hanya dengan menggunakan handphone, kita bisa mengakses dan mencari banyak tahu tentang berbagai produk yang diinginkan.
Salah Satu Wirausaha Di Bidang Kuliner , Jahe |
Pengertian Website
Sebelum kita membahas jauh soal website, kita belajar dulu ya. Beberapa istilah sederhana soal website. Apa itu website. Website sering juga disebut Web, dapat diartikan suatu kumpulan-kumpulan halaman yang menampilkan berbagai macam informasi teks, data, gambar diam ataupun bergerak, data animasi, suara, video maupun gabungan dari semuanya, baik itu yang bersifat statis maupun yang dinamis, yang dimana membentuk satu rangkaian bangunan yang saling berkaitan dimana masing-masing dihubungkan dengan jaringan halaman atau hyperlink.
Website bisanya diawali dengan tulisan WWW (World Wide Web) yang tentunya terdapat di dalam Internet.
Halaman website biasanya berupa dokumen yang ditulis dalam format Hyper Text Markup Language (HTML), yang bisa diakses melalui HTTP, HTTP adalah suatu protokol yang menyampaikan berbagai informasi dari server website untuk ditampilkan kepada para user atau pemakai melalui web browser.
Jenis atau macam-macam website
Jenis-jenis website ada 3 (tiga) macam di antaranya, bisa dibaca dibawah ini:
• Website Statis adalah suatu website yang mempunyai halaman yang tidak berubah. Yang artinya adalah untuk melakukan sebuah perubahan pada suatu halaman hanya bisa dilakukan secara manual yitu dengan cara mengedit kode-kode yang menjadi struktur dari website itu sendiri.
• Website Dinamis adalah merupakan suatu website yang secara strukturnya diperuntukan untuk update sesering mungkin. Biasanya selain dimana utamanya yang bisa diakses oleh para pengguna (user) pada umumnya, juga telah disediakan halaman backend yaitu untuk mengedit konten dari website tersebut. Contoh dari website dinamis seperti web berita yang didalamnya terdapat fasilitas berita, dsb.
• Website Interaktif adalah suatu website yang memang pada saat ini memang terkenal. Contohnya website interaktif seperti forum dan blog. Di website ini para pengguna bisa berinteraksi dan juga beradu argumen mengenai apa yang menjadi pemikiran mereka.
Manfaat-manfaat Website
Manfaat dari website biasanya sebagian orang memiliki suatu alasan untuk membuat web itu sendiri, di antaranya:
1)Memperluas jangkauan promosi sesuatu, dengan memiliki website maka produk kita lebih bisa dikenal oleh masyarakat khususnya pengguna internet. 2) Bisa menjadi media tanpa batas, sebab internet adalah media informasi yang tanpa batas. Dimana website kita akan memberikan suatu informasi kepada calon konsumen selama 24 jam.3)Promosi media pengenalan perusahaan, Jika kita memiliki suatu perusahaan akan lebih mudah kita mengenalkan perusahaan lewat website, karana jangkauannya internet yang luas dan pemakainya yang banyak, sehingga perusahaan kita akan dikenal oleh masyarakat banyak sehingga dapat mendatangkan calon konsumen dengan cara promosi produk lewat website.
Macam-macam Domain Website
Contohnya bisa di baca di bawah ini:
• .co.id : Biasanya digunakan untuk badan usaha yang memiliki badan hukum sah.
• .go.id : Khusus digunakan untuk Lembaga Pemerintahan RI.
• .ac.id : Dipakai untuk Lembaga Pendidikan.
• .or.id: Dipakai untuk segala macam organisasi yang tidak termasuk kedalam kategori ”co.id”,”go.id”,”mil.id”, “ac.id” dan sebagainya.
• .war.net.id : Dipaki untuk industri warung internet (warnet) yang ada di Indonesia
• .sch.id: Dipakai khusus untuk Lembaga Pendidikan SD, SMP dan SMU atau SMK
• .web.id: Biasanya digunakan untuk organisasi, badan usaha, ataupun perseorangan yang melakukan kegiatannya di WWW.
Agak jelas sedikit ya gambarannya. Ada juga yang lebih sedikit simple atau mudah dari website adalah Blog.
Beberapa teman saya juga sudah punya bahkan punya beberapa blog. Namun kadangkala blognya juga tidak optimal diurus. Dengan begitu banyak alasan, jadi blognya tidak terurus.
Perbedaan antara blog dan website cukup membingungkan bagi sebagian besar orang. Sebagian orang merasa bingung antara blog dan website sementara yang lain ada yang belum mengerti tentang keduanya.
Blog Saya yang Banyak Mengulas Produk-produk Para Usahawan |
Sebuah blog dan website memang sama sekali berbeda dalam banyak hal.
Untuk memudahkan kita memahami perbedaan dan fungsi anatara Blog dan website , mari kita lihat di bawah ini.
1. Pengertiannya
Menurut Wikipedia, blog adalah sebuah situs diskusi yang terdiri dari enteri diskrit yang dipublikasikan di WWW (World Wide Web). Sementara website adalah sekumpulan halaman web terkait yang disajikan dari satu domain.
2. Berdasarkan Isinya
Sebuah website mewakili satu produk, satu orang, dan teknologi yang serupa. Sedangkan blog dapat berisi berbagai macam konten. Topik-topik posting dapat berupa bahasan mengenai teknologi, fashion, produk tertentu, atau mengenai aktor dan atlet tertentu dengan sensasi yang baru. Sebuah blog bertindak seperti sebuah majalah digital dengan berbagai kejutan bagi pembacanya setiap hari. Kayak blog saya isinya gado-gado
3. Formal VS Informal
Bahasa website itu formal dan baku banget sedangkan kalo blog lebih personal, malah banyak isinya yang berawal dari curahatan, seperti blog saya, hahaha. Tapi tetap aja banyak yang baca.
4. Coding-coding
Untuk bikin dan mengolah sebuah blog, ga perlu tahu banyak soal coding . Berbeda dengan website, kita harus belajar juga dasar-dasar pengkodean. Seperti HTML5, CSS3, PHP, dan lain-lain.
5. Daftar Isi
Isi atau konten blog itu lebih teratur dan ada arsipnya. Dari postingan terlama hingga postingan terbaru, kita bisa melihat semua informasi tersebut. Sementara website, kita tidak akan menemui daftar itu. Data yang ada dalam website biasanya statis.
6. Homepage/ Halaman Utama
Homepage sebuah blog itu lebih rame dan penuh dengan banyak informasi. Sedangkan website biasanya berisi tentang jenis produk yang ditawarkan oleh website itu.
7. Peringkat
Sebuah blog sebagian besar dianggap aktif tergantung pada jumlah pengunjung aktif yang dimilikinya. Jumlah pembaca menentukan peringkat blog. Sebuah rating yang baik sangat penting untuk blog untuk berhasil dan mendapatkan lalu lintas sebanyak mungkin. Di sisi lain, sebuah website tidak dipengaruhi oleh hal-hal seperti pada blog.
8. Waktu Up date
Waktu yang tepat sangat penting untuk sebuah blog yang sukses! Anda perlu mengirim posting Anda biasanya antara pukul 08.00 sampai jam 12.00 untuk menarik pembaca ke blog Anda. Namun pada website, waktu tidak ada hubungannya dengan itu. Website itu tidak tergantung pada waktu. Makanya pemilik blog bisanya sering update blognya secara berkala.
9. Interaksi Dengan Pembaca
Pemilik blog lebih interaktif dan menjawab semua komentar di blognya dengan baik. Bahkan saya punya pengunjung langganan di blog saya, yang rajin komentar di blog saya.
10. Mesin Pencarian
Setiap kali pengguna mencari menggunakan mesin pencari tertentu, maka blog yang akan dicari lebih banyak dibandingkan dengan website. Karena isi blog terus berubah, itu menyebabkan mesin pencari melakukan pencarian lebih banyak pada blog. Namun isi website ini statis sehingga website memiliki pencarian yang terbatas.
Dapat disimpulkan bahwa Blog adalah halaman web online yang berisikan catatan, tulisan, ataupun rangkaian artikel yang dapat diperbaharui dan dapat diakses untuk pribadi maupun untuk umum.
Belajar tentang Website dan Blog untuk promosing bersama komunitas Blogger |
Setelah Anda membaca artikel di atas, sekarang Anda sudah tau kan pengertian blog dan sekarang kita bahas fungsi blog antara lain :
1) Sebagai media pribadi, 2) Sebagai media untuk berbisnis, iklan dan promosi ,seperti usaha berdagang dengan menawarkan produk-produknya melalui blog. Dan ada juga yang menawarkan jasa, toko online, jual beli, dan masih banyak lagi blog usaha yang lainnya.3), Sebagai media untuk berbagi informasi. Blog ada juga yang berguna sebagai sarana berbagi ilmu dan informasi kepada umum.
Tentunya tidak hanya itu fungsi blog masih banyak lagi kegunaan blog lainnya yang dapat kamu ketahui setelah kamu menjadi seorang bloger.
Sepertinya membuat blog atau jadi blogger lebih mudah dari membuat website ya.
Ini ada beberapa tips yang bisa dilakukan oleh teman-teman pemula yang baru akan bergelut dengan dunia blog, bisa dilihat di video berikut ini
Siapa yang Butuh Belajar Website
Selain teman-teman wirausaha saya tadi, banyak orang yang butuh belajar kursus website ini. Mereka yang harus ikut kursus Web Master adalah pemilik bisnis, staff profesional, freelancer, mahasiswa, fresh graduate, dan siapapun yang mau bisa membuat website.
Pengalaman yang sudah pernah ikut kursus Website , bisa dilihat di video ini ya,
Hal Penting Sebelum Memutuskan Untuk Kursus
Pertanyaan ini banyak diajukan kepada saya, saat saya mengisi berbagai kegiatan atau acara blogger. Banyak orang ingin belajar tentang seluk beluk website tersebut. Peminatnya juga sangat tinggi.
Memang ada banyak tempat belajar seputar website, namun sebelum memutuskan untuk belajar di sana, Ada beberapa hal penting yang harus kita cari tahu atau cek mengenai tempat kursus tersebut.
Jadwal Fleksibel, apakah anda bisa memilih waktu yang bebas saat kursus. Sebab ini sangat penting, sebagian orang yang ingin kursus itu adalah orang yang ingin memanfaatkan waktu luang dan tidak ingin terikat.
Semi Private, ajukan pertanyaan apakah bisa belajar jika hanya muridnya sendiri atau harus menunggu muridnya banyak dahulu.
Sampai Bisa, minta garansi bahwa setelah ikut kursus kita bisa memastikan bisa membuat dan mengolah website sendiri.
Gratis Konsultasi, Setelah lulus apakah bisa tetap berkonsultasi atau tidak mengenai website, dan tetap bisa minta support.
Ilmu Apa Saja yang Seharusnya Ada pada Saat Kursus
Saat hendak memutuskan kursus mengenai website, maka kita harus memastikan bahwa akan mendapakan ilmu atau pengetahuan mengenai website seperti ini
Belajar tentang HTML & CSS, Bootstrap, jQuery Plugin, Javascript & jQuery, Photoshop, PHP & MySQL, Object-oriented programming (OOP), dan PHP Framework
Dimana Tempat Kursus Website
Berbagai informasi yang saya dapatkan dari teman-teman mengenai tempat belajar website ini, salah satunya yang direkomendasikan adalah di DUMET School tempat kursus website terbaik 2018. Bisa dilihat di video berikut ini ya, bagaimana tempat kursus Website Dumet School ini.
Mengapa Kursus di Dumet School
Beberapa kelebihan kursus di Dumet School , adalah 1),Bisa belajar sepuasnya sampai BISA dan memiliki hasil karya, 2) Akses ke iLab (sistem pembelajaran yang bisa anda akses dimanapun dan kapanpun , 3) Bisa reseat (mengulang kelas) sepuasnya, 4) Disupport seumur hidup dan gratis konsultasi selamanya, 5)Sertifikat Web Master dengan No. DIKNAS,
Cocok banget ya buat ingin kursus tentang website,apalagi kalo yang mau belajar, soalnya ada garansi bisa dan support sehingga bisa mewujudkan keinginan untuk bisa punya dan mengolah website sendiri.
Untuk informasi lebih lanjut soal Dumet School, bisa hubungi :
berbagi kator cabang Dumet School yang ada di Kelapa Gading, Depok, Grogol, Tebet, Srengseng.
SMS / WhatsApp / Email
Kelapa Gading: 0851-0055-5666
Grogol: 0819-7555-666
Tebet: 0812-1999-9155
Srengseng: 0812-9933-3913
Depok: 0812-9393-3210
Email : infodumetschool.com
18 comment
Informatif sekali mbak ulasannya, wah dekat di kelapa gading ada.
BalasHapusWah, ada, ya, tempat kursur website? :D Pengen coba ikut kelasnya deh.
BalasHapusIya zaman sudah berubah, kita yang hidup dengan kode zaman now wajib nih belajar tentang website, soalnya sekarang apa-apa orang memanfaatkan media internet, makanya kita harus belajar juga dong biar up to date ^^ berhubung aku masih kurang paham dunia per-website-an kayaknya butuh ikut kelasnya juga nihh ^^
BalasHapusinformatif mbak, zaman canggih seperti sekarang ini website merupakan sarana promosi terbaik bagi siapapun yang tidak ingin ketinggalan zaman
BalasHapusVery nice info mbak... lengkap deh postingan ini.
BalasHapusLengkap abis ulasan nya. Makin tau lagi soal per website an mbak..
BalasHapusJd pengen kursus, tp masih belum bisa meluangkan waktu kosongnya :D
BalasHapusThis web site certainly has all of the info I wanted concerning this subject and didn't know who to
BalasHapusask.
Greate post. Keep posting such kind of info on your site.
BalasHapusIm really impressed by it.
Hello there, You have performed a great job. I'll certainly digg it
and individually suggest to my friends. I am confident they'll be benefited from this
web site.
I was able to find good information from your blog articles.
BalasHapusThanks a lot for sharing this with all people you really recognise what you're speaking about!
BalasHapusBookmarked. Kindly also talk over with my web site =). We could have a link change agreement among us
Incredible! This blog looks just like my old one! It's on a completely different topic but it has pretty much the same layout and design. Wonderful choice
BalasHapusof colors!
Hey very nice blog!
BalasHapusPretty section of content. I just stumbled upon your blog and in accession capital to assert
BalasHapusthat I get actually enjoyed account your blog posts. Anyway I will
be subscribing to your feeds and even I achievement you access consistently rapidly.
My brother recommended I might like this blog.
BalasHapusHe was totally right. This post truly made my day. You can not imagine just how much time I had
spent for this information! Thanks!
I don't know if it's just me or if perhaps everybody else encountering problems with your site.
BalasHapusIt appears like some of the written text in your posts are
running off the screen. Can somebody else please provide feedback
and let me know if this is happening to them as well? This could be a issue with my browser because I've had this happen previously.
Thanks
Hi, this weekend is good designed for me, since this occasion i am reading this fantastic educational paragraph here at my house.
BalasHapusHowdy! This post could not be written any better!
BalasHapusReading through this post reminds me of my good old room mate!
He always kept talking about this. I will forward this
article to him. Fairly certain he will have a good read.
Thank you for sharing!
Terima kasih sudah mampir dan komen di blog saya. Mohon tidak komentar SARA, Link Hidup. Semoga makin kece, sehat dan banyak rejeki ya. Aamiin