https://www.google.com/imgres?imgurl=http://2.bp.blogspot.com/-67nopk9VAwQ/VJfF6wJtouI
/AAAAAAAAAFg/NotuM9HJRv8/s1600/ikan%25252Bnila.jpeg&imgrefurl=
|
Lokasi wisata air terjun kepala Siring ini, sering
juga disebut Kemumu. Nama tersebut diambil dari nama daerah tempat lokasi air
terjun. Ketinggian air terjun ini sekitar 30 meter dan tempat wisata bendungan
peninggalan Belanda. Saat anda masuk ke lokasi wisata ini anda diharuskan
menapaki anak tangga menurun sebanyak lebih kurang 200 anak tangga, kemudian
anda dapat menuju lokasi air tenjun yang jaraknya lebih kurang 500 meter dari
tangga tersebut untuk seterusnya turun lagi menuju lokasi iar terjun, atau anda
dapat meneruskan perjalan menuju 700 meter lagi ke bendungan kolonial Belanda.
Sementara itu sembari berjalan pada musim penghujan anda dapat menjumpai bunga
Rafflesia Arnoldi di kiri-kanan jalan tersebut.
|
Bagaimana menuju ke sana :
Kita
dapat menuju tempat wisata tersebut dengan menggunakan kendaraan pribadi atau
umum. Jaraknya hanya sekitar 10 km dari pusat pemerintah kabupaten. Atau 70 km dari bandara
Fatmawati. Fasilitas
wisata berupa jalan aspal menuju ke lokasi, Shelter, tangga menuju lokasi,
halaman parkir dan area perkemahan.
|
Air terjun Sembilan Tingkat, Curug Sembilan, Bengkulu Utara
Air terjun ini terletak di Desa Padang Jaya, Kecamatan Padang Jaya Korotidur, Kabupaten Bengkulu utara. Atau sekitar 120 kilometer dari Bandara Fatmawati Bengkulu. Jika ingin berkunjung ke lokasi wisata ini sebaiknya pada saat musim panas sekitar bulan Juli sampai Agustus. Hal ini untuk menghindari jalan licin dan becek menuju lokasi wisata.
Menurut
Antara News.com Air terjun ini
terletak di hutan belantara.
Terletak di dalam kawasan hutan lindung yang alami, sangat cocok dikunjungi
para wisatawan pencinta alam dan senang petualangan di alam bebas. Di dalam
kawasan hutan sekitar air terjun itu, kata dia, banyak terdapat flora dan fauna
langka.Keunikan air terjun ini adalah air yang mengalir dari atas bukit membentuk
sembilan tingkatan, oleh karena itu masyarakat sekitar lokasi memberi nama air
terjun ini curug 9 yang artinya 9 tingkatan. Sangat berbeda dengan air terjun
di tempat lain yang airnya jatuh lurus dari atas ke bawah. Air terjun yang yang
jatuh membentuk tingkatan hanya terdapat di Bengkulu Utara.Menariknya lagi dari
masing-masing tingkatan itu juga membentuk beberapa air terjun sehingga
memberikan pemandangan alam yang luar biasa.
Add caption |
Bagaimana
menuju ke sana:
Untuk
menuju ke lokasi itu, sudah dibangun jalan yang dapat dilalui kendaraan roda
empat. Namun untuk masuk menuju lokasi wisata, kita harus berjalan kaki selama
kurang lebih dua- tiga jam. Sebaiknya para pengunjung disarankan untuk memakai
jasa pemandu wisata yang ada di desa terdekat sebelum lokasi wisata. Sangat
disarankan memulai aktivitas ini sejak pagi hari sehingga pengunjung tidak
kemalaman dan menginap di hutan. Sehingga selepas siang, pengunjung dapat
langsung dapat melanjutkan perjalanan pulang.
Air
Terjun Batu Layang, Bengkulu Utara
Air terjun Batu Layang merupakan objek wisata di Kabupaten Bengkulu Utara. Air terjun tersebut berlokasi di Desa Batu Layang. Air terjun Batu Layang cukup banyak dikunjung pengunjung, terutama warga setempat dan daerah sekitar Bengkulu. Banyak pengunjung yang datang ke lokasi itu, terutama pada hari libur. Para pengunjung yang berkunjung ke objek tersebut selain dapat menyaksikan keindahan air terjun juga dapat menikmati keindahan panorama alam yang ada disekitarnya. Air terjun tersebut berlokasi di Desa Batu Layang, Kabupaten Bengkulu Utara.
https://www.google.com/imgres?imgurl=https://picture.triptrus.com/image/2014/06/air-terjun-batu-layang-1.jpeg&imgrefurl=https://www.triptrus.com/destination/662/air-terjun-batu-layang&h |
Bagaimana
menuju ke sana
Jarak tempat ke lolaksi dari Bandara Fatmawati Kota Bengkulu sekitar 70 Km dengan menggunakan kendaraan umum atau kendaraan rental yang banyak terdapat di Bandara Fatmawati.
9 comment
Rafflesia Arnoldi di kiri-kanan jalan. Bagus banget. :D
BalasHapusiya, kal sedang beruntung... pas ke sana pas pulak ada yang mekar
BalasHapusAir terjunnya tantiiikkk... wah beruntung banget bisa liat bunga yang langka itu mekar yah
BalasHapusiyap, hayuuk maen kemari, mudahan beruntung bisa sekalian liat bunganya
BalasHapusAh, air terjun sembilan tingkatnya epik banget, Mbak!
BalasHapusserius, hehehe. kalo liat dari fotonya aja emang elok ya. segar lagi
BalasHapusraflesia arnoldi banyak ya di Bengkulu? air terjunnya cakep.
BalasHapusIya Mb, kalo lagi musim mekar banyak banget, pengunjung yg dtg juga rame, meski harus heking dulu.
BalasHapusrerata, air terjun di sini masih asli dan banyak yg belum terakses dg baik
Saya tertarik dengan tulisan anda mengenai "WISATA AIR TERJUN DI BENGKULU UTARA".
BalasHapusIndonesia memang mempunyai berbagai tempat wisata yang menarik
Saya juga mempunyai tulisan yang sejenis mengenai Pariwisata Indonesia yang bisa anda kunjungi di Informasi Seputar Pariwisata
Terima kasih sudah mampir dan komen di blog saya. Mohon tidak komentar SARA, Link Hidup. Semoga makin kece, sehat dan banyak rejeki ya. Aamiin